Saturday, June 21, 2008

LAPter dan sepeda seHAT

Jika anda warga Banyuwangi pasti mengetahui Rencana Pemda membangun Lapter di Blimbingsari. Jika ini jadi maka akses ke dan dari Banyuwangi akan lebih mudah, potensi besar Banyuwangi bisa cepat termanfaatkan, termasuk pariwisata. Dengan sarana dan prasarana transportasi yang memadai, banyak orang luar yang datang ke banyuwangi, mungkin saja diantaranya adalah termasuk wisatawan dan investor, sehingga pembangunan pun akan bisa berjalan lebih cepat.

Tapi, sepertinya masih lama kita akan menikmati perjalanan dengan pesawat udara lewat Lapter Blimbing sari, karena sampai saat ini masih dalam tahap pembangunan. sampai-sampai aspal untuk RunWay yang mungkin asalnya mulus saat ini sudah tidak memadai. Malah ada yang guyonan ...wah kalau aspalnya begini bisa-bisa roda pesawatnya nyangkut, atau mungkin bledos, he he he...


Saat ini mungkin lebih baik untuk latihan sepeda aja, sepeda sehat... bermanfaat untuk sehat. Bahkan penduduk setempat menggunakannya untuk menjemur jagung, padi dll. :D.

Duh... kapan ya aku bisa naik pesawat dari Blimbing sari...

0 comments:

Template by : kendhin x-template